Beberapa netizen juga nggak lupa nyorotin detail kecil yang bikin Jennie makin menarik, kayak tanda lahir kecil di atas matanya. Ada yang bilang itu bikin dia makin unik dan cantik. Tapi, di sisi lain, ada juga yang nyinyir dan bilang kalau orang-orang terlalu melebih-lebihkan penampilan Jennie. “Mata kayak gitu nggak bisa dibikin dengan operasi plastik. Mereka panjang dan kayak mata kucing, makanya menarik banget,” kata salah satu komentar. Ada juga yang bilang, “Lucu banget lihat orang-orang marah-marah di kolom komentar, bukti kalau Jennie memang powerful.”
Terlepas dari pujian atau kritik, visual Jennie memang nggak pernah gagal bikin orang penasaran. Entah itu soal mata, fashion, atau penampilannya di acara-acara besar, Jennie selalu berhasil mencuri perhatian. Jadi, gimana nih menurut kalian, sobat Blink? Apakah mata Jennie itu hasil operasi atau memang sudah cantik dari sananya? Yang jelas, Jennie tetap jadi idola banyak orang dengan segala pesonanya yang nggak ada habisnya!